Tampil Memikat Dengan Make Up Wajah Hanya Dalam 5 Menit

Fitri Tamara 0

Tampil Memikat Dengan Make Up Wajah Hanya Dalam 5 Menit

Dalam menghadapi padatnya aktifitas Anda sehari-hari terkadang bisa membuatmu seakan tidak mempunyai cukup banyak waktu untuk merawat diri, apalagi harus dengan menggunakan sebuah make up di wajah.

Tetapi, walaupun disetiap pagi hari Anda yang super sibuk, pastinya Anda akan keluar dari rumah dengan berpenampilan yang maksimal, kan?

Merias atau pun mengaplikasikan make up di wajah juga penting untuk menjadikan tampilanmu lebih cantik dan segar, tidak perlu dengan berlama-lama untuk bisa bermake up, Anda Cuma butuh waktu 5 menit saja untuk mendapatkannya.

Ingin mencoba cara bermake upnya? Ikuti langkah-langkahnya di sini, yuk!

Tips make up wajah hanya dalam 5 menit

Gunakanlah BB cream

Apabila Anda ingin bermake up dalam waktu yang cukup singkat, maka tinggalkan penggunaan foundie atau pun concealer, yang akan membutuhkan waktu lama dalam mengaplikasikannya. Anda cukup gunakan bb cream, yang juga mempunyai formula untuk memlembapkan kulit wajah Anda, bahkan dengan bb cream ini dapat mencerahkan sekaligus menyamarkan noda hitam yang mengganggu.

Sapukan bedak

Jika Anda tidak mau make up yang dikenakan cepat luntur, atau pun coverageriasanmu dengan bedak tabur. Selain dapat mengunci make upa supaya awet, ternyata produk ini juga bisa menyingkirkan kilap di wajah Anda.

Blush on

Jangan pernah lewatkan untuk menggunakan blush on ini, ya ladies untuk menjadikan pipi Anda tampak merah merona. Produk make ini ternyata juga ampuh dalam membuat penampilan seseorang tampak lebih segar dan bercahaya.

Sapukan blush on di area tulang pipi dan juga bland dengan teknik yang baik, untuk memberikan natural finish.

Riasan mata simpel dan sederhana

Apabila Anda ingin mengakhiri make up wajah hanya dalam waktu 5 menit saja, gunakan make up wajah yang simpel dan sederhana ini, namun tetap bisa memperlihatkan penampilan cantikmu. Anda dapat menggunakan eye shadow yang mempunyai warna netral. Aplikasikan juga maskara tanpa menggunakan eye liner untuk menciptakan efek mata lebih hidup.

Mengaplikasikan make up di wajah dalam waktu singkat ternyata cukup mudah dilakukan, bukan? Dengan hasil make up yang sempurna, maka akan terciptalah tampilan wajah yang cantik, yang pastinya juga dapat meningkatkan penampilanmu lebih percaya diri lagi. Selamat mencoba tips make up hanya dalam waktu 5 menit ini, ya!

 

Tags:

Fitri Tamara

Hobi menulis, suka dengan pembahasan teknologi dan aplikasi smartphone. Sempat menjadi penulis untuk sejumlah website, dan kini menjadi kontributor di Ulasku.Com

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *