Tips Tips Kesehatan dr Cahyono Naturopathy

Fitri Tamara 0

Dokter Cahyono terkenal sebagai pakar pengobatan holistik dan populer di kalangan masyarakat dengan metode alternatif menyembuhkan berbagai macam penyakit. Tempat prakteknya yang berada di Bogor yaitu Kampung Sehat Holistik, banyak menerima, mengobati dan merawat pasien dari berbagai daerah. Banyaknya pasien tersebut membuat yang ingin berobat ke pengobatan holistik dr cahyono harus mendaftar terlebih dahulu dan menunggu antrian  jadwal sesuai pengobatan yang ditentukan setelah mendaftar.

dr Cahyono juga memberikan banyak tips tips kesehatan serta edukasi di medsos, yang banyak menjadi perhatian masyarakat netizen. Tentunya sangat menarik dan bermanfaat karena sangat berguna untuk bisa diterapkan pada pola hidup dan kesehatan. Untuk itu pada kesempatan ini akan dikumpulkan banyak tips tips kesehatan dr cahyono yang bisa disimak dan dipraktekkan dalam kehidupan sehari hari.

tvonenews.com

Tips dr Cahyono tentang Asam Urat

Penyakit asam urat pada dasarnya bukan karena makanan, bukan karena kurang olahraga, akan tetapi penyebab penyakit asam urat adalah karena terganggunya fungsi organ ginjal. Fungsi ginjal pada tubuh adalah sebagai  filter, filter darah yang mengandung racun dan sisa sisa metabolisme yang menyebabkan asam urat. Jika fungsi  ginjal terganggu maka dicari penyebabnya, dan itulah fungsi pengobatan holistik, mengobati  penyebab bukan akibat.

Tips dr Cahyono tentang Detox Usus

Detox usus atau  cuci perut bisa dilakukan dengan buah sena (psyllium husk), dilakukan tiga builan sekali. Dalam pengobatan holistik, ada beberapa herbal yang isinya adalah buah sena, berfungsi untuk mencuci usus, dimana dalam penerapannya aman untuk dikonsumsi. Fungsinya secara keseluruhan adalah mengatasi sembelit, menjaga kesehatan jantung, mengontrol kadar gula darah, menurunkan berat badan, menjaga kesehatan tulang, meredakan diare dan mengatasi irritable bowel syndrome.

Tips dr Cahyono tentang Gula Darah / Diabetes

Penyakit diabetes terjadi disebabkan kerusakan sel yang ada di pankreas dan kerusakan sel pada hormon insulin. Kerusakan sel tersebut bisa terjadi karena radikal bebas. Yang bisa kita lakukan diantaranya adalah kurangi konsumsi garam dan goreng gorengan, kurangi karbohidrat, santan dan jangan konsumsi  gula pasir bila ingin sehat. Yang bisa dikurangi adalah gula jawa dan gula aren, gula batu. Bila ingn manis bisa memakai gula stevia, gula jagung atau gula aren.

Tips dr Cahyono tentang Asam Lambung

Asam lambung naik atau biasa juga dikenal dengan hipersekresi lambung, faktor penyebabnya ada banyak, bisa terjadi karena stres, makanan yang terlalu tinggi protein dan karbohidratnya, karena ketika makan mengunyahnya  kurang  lama, terlalu banyak plak pada usus besar, terlalu banyak racun akibat sisa makanan atau karena terjadinya  infeksi pada lambung sehingga menyebabkan gas berlebih. Jadi salah bila ada yang mengatakan asam lambung terjadi karena kurang makan.

Tips dr Cahyono tentang Kolesterol

Dalam konsep holistik, sebenanya kolesterol banyak mempunyai fungsi bagi tubuh, jadi keberadaannya dalam tubuh diperlukan, sebagai layaknya pelumas  di dalam tubuh , sebagai pembentukan anti bodi, dan untuk pelumas sendi. Kolesterol memang bisa menjadi masalah bila  ketemu dengan radikal bebas, dirusak dan menjadi jahat bagi tubuh. Bila tidak dirusak dengan radikal bebas sebenarnya kolesterol fungsinya baik baik saja.

Demikianlah beberapa tips dan edukasi dari dr cahyono yang bisa dijadikan telaah dan bisa diambil manfaatnya bagi kesehatan tubuh. Pengobatan holistik prosesnya bukanlah instan tapi melalui  beberapa  tahapan  yang harus  dilalui. Pengobatan secara keseluruhan, bukan sebagai ganti metode konvensional, tapi melengkapi agar proses penyembuhan bisa berjalan dengan optimal. Bagi yang ingin mengetahui biaya pengobatan dr cahyono bisa klik disini.

 

Fitri Tamara

Hobi menulis, suka dengan pembahasan teknologi dan aplikasi smartphone. Sempat menjadi penulis untuk sejumlah website, dan kini menjadi kontributor di Ulasku.Com