Review Transnusa Airlines, Jenis Pesawat serta Terminal Keberangkatan

Transnusa Airlines merupakan penerbangan Low Cost Carrier/LCC yang dimiliki oleh PT Transnusa Aviation Mandiri yang baru saja melakukan penerbangan pertama kembali. Jalur penerbangan yang tersedia di Trans Nusa ini adalah melayani Jakarta – Yogyakarta – Jakarta dan berlanjut ke Denpasar, Bali. Penerbangan pertama sudah dilakukan ditandai dengan rute dari Bandar Udara Internasional Soekarno Hatta (CGK) pada pukul 08.20 menuju ke Bandar Udara Internasional Yogyakarta (YIA) pada pukul 09.25 waktu setempat.
Maskapai penerbangan Transnusa ini sebelumnya sudah pernah beroperasi, sejak tahun 2005. Semula jalur penerbangan yang dilayani oleh Transnusa adalah rute di timur Indonesia, terutama Nusa Tenggara, Sulawesi bagian Selatan dan Bali. Setelah sempat stop layanan penerbangan selama masa pandemi, akhirnya pada 2022 ini Transnusa membuka kembali layanan penerbangan dengan fokus pada layanan penerbangan dengan tarif rendah (LCC), meskipun harga ekonomis namun tetap memberikan kenyamanan selama terbang.

Dengan demikian maskapai ini menambah opsi penerbangan, serta menjadi pesaing head to head dengan layanan penebangan LCC lainnya seperti Lion Air ataupun Citilink hingga Super Air Jet.
Transnusa Airlines pada saat ini melayani penerbangan rute :
- Jakarta (CGK) – Yogyakarta (YIA) 2 kali sehari pergi pulang
- Jakarta (CGK) – Denpasar (DPS) 5 kali sehari pergi pulang
Harga normal untuk penerbangan rute tersebut adalah Rp.800.000 (rute Jakarta-Denpasar) serta Rp.500.000 (rute Jakarta-Yogyakarta). Selain itu, juga menawarkan bagasi gratis sebesar 20 kg per penumpang untuk seluruh penerbangan yang disediakan.
Rute-rute ini dipilih karena merupakan rute penerbangan domestik yang mempunyai demand tinggi. Dengan begitu, PT Transnusa Aviation Mandiri juga ikut serta dalam mempermudah masyarakat agar terpenuhi kebutuhan layanan transportasi udara di Indonesia. Apalagi di Bali sekarang ada perhelatan besar G20, sehingga diharapkan dapat ikut melancarkan dan mendukung lancarnya acara.
PT Transnusa Aviation Mandiri juga berharap dapat ikut serta mendukung dunia pariwisata setempat, serta ikut mendukung pulihnya perekonomian khususnya di bidang transportasi udara setelah melewati masa pandemi yang melanda Indonesia dan dunia.
TransNusa menawarkan beberapa paket bundling penerbangan yang bisa dipilih, yaitu:
- SEAT, yaitu paket pilihan penerbangan standar
- SEATPLUS, selain mendapatkan pilihan nomor kursi, juga mendapatkan makanan – paling populer
- FLEXIPRO, pelayanan penuh serta fleksibilitas hingga 2 kali perubahan tanggal serta jam penerbangan
Selain itu penerbangan juga menawarkan makanan pra-pesan dengan ragam menu makanan yang bermacam macam variasinya.
Penerbangan TransNusa ini mempunyai kode penerbangan 8B, menggunakan armada penerbangan Airbus-A320neo yang mempunyai kapasita 168 kursi. Jumlah kursi sebanyak itu dirasa paling ideal untuk rute penerbangan yang ada, karena kursi penerbangan dengan ruang kaki yang lebih luas dibandingkan dengan penerbangan LCC yang lainnya.
Alamat kantor pusat dari maskapai penerbangan ini ada di Jakarta tepatnya di:
PT. Transnusa Aviation Mandiri
Alamat: Jalan Cideng Timur No.10&10A, RT.5/RW.4, Petojo Utara, Kecamatan Gambir, Kota Jakarta Pusat, Daerah Khusus Ibukota Jakarta 10130
Telepon: (021) 6310888
Terminal Keberangkatan Transnusa Airlines
Untuk keperluan penerbangan Transnusa Airlines, maka terminal kedatangan yang didatangi untuk keperluan check-in dan lainnya secara spesifik ada di terminal berikut ini:
Bandara | Terminal | Check-In Counter | |
1 | Soekarno-Hatta Internasional Airport (CGK) | Terminal 3 Keberangkatan Domestik | Row E21-23, Help Desk F |
2 | Yogyakarta International Airport (YIA) | Terminal Keberangkatan Domestik | Row C4-5 |
3 | I Gusti Ngurah Rai International Airport (DPS) | Terminal Keberangkatan Domestik | Row 42-45 |
Untuk pembayaran tiket bisa melalui bermacam sarana seperti : via Kartu Debit, via Kartu Kredit, Akun Transfer, website resmi Transnusa (www.transnusa.co.id), Cash di perwakilan kantor Transnusa setempat, agen serta agen online.