Inspirasi OOTD Rok Plisket Akan Membuat Tampilan Anda Modis & Stilysh

Inspirasi OOTD Rok Plisket tentunya menjadi suatu hal yang sangat penting. Kehadiran Rok Plisket ditengah-tengah fashion zaman sekarang memang tidak bisa dipungkiri. Bahkan Rok ini juga memiliki banyak penggemar, baik dari kaum muda maupun tua.
Seorang wanita memang tidak bisa dipisahkan dengan item fashion yang satu ini. Warnanya yang tersedia beragam juga menjadi alasan mengapa mereka memilih item fashion ini. Selain itu bentuknya yang unik alias berlipat-lipat juga menjadi nilai plus tersendiri untuk Pleated Skirt ini. Saat anda hendak menggunakannya pun tidak perlu menyetrika nya, karena bentuknya memang sudah good alias the best.

Beberapa Inspirasi OOTD Rok Plisket Hijabers yang Bisa Anda Coba
Ternyata salah satu fashion ini tidak hanya cocok untuk anda yang belum gemar berhijab. Akan tetapi untuk anda yang berjilbab juga menjadi rekomendasi terbaik. Supaya tidak bosan dengan tampilan anda, beberapa inspirasi ini juga bisa anda coba guna mendapatkan tampilan yang lebih sempurna dan juga mempesona.
Pleated Skirt dengan Sweatshirt
Saat ini banyak sekali para Hijabers yang menggunakan inspirasi OOTD Rok Plisket ini. Dengan demikian maka akan membuat tampilan anda menjadi sangat sempurna dan juga mempesona. Padukan saja plisket warna hitam dengan menggunakan Sweatshirt warna Pink dan juga pilihan warna hijab yang senada. Maka, akan membuat tampilan anda menjadi lebih manis dan juga modis.
Bahkan, OOTD yang seperti ini juga bisa anda gunakan untuk pergi ke Kampus. Tambahkan saja totebag dan juga sneakers saja. Bahkan anda juga bisa menggunakan tips mix and match ini untuk hangout bersama teman-teman anda.
Plisket dengan Kemeja Garis-Garis
Anda ingin tampil rapi dan juga lebih fresh? Gunakan saja inspirasi OOTD rok plisket dengan menggunakan Kemeja dengan motif garis-garis. Untuk mendapatkan kesan yang ceria tersebut, anda bisa menggunakan pleated skirt warna kuning cerah dengan kemeja garis-garis yang elegan..
Sedangkan untuk hijabnya, anda bisa memilih untuk menggunakan jilbab square dengan warna yang netral misalnya hitam. Meskipun simple, tetapi penampilan bisa lebih dari sempurna. Sedangkan untuk alas kakinya, anda bisa menggunakan heels pendek dengan memiliki ankle strap. Sedangkan untuk tasnya, anda juga bisa memilih untuk menggunakan jenis sling bag dengan warna hitam pula. Hal tersebut juga bertujuan, supaya anda bisa mendapatkan kesan yang cute dan match.
Outer Kemeja dengan Pleated Skirt
Ingin tampil swag dengan hijab? Its okay, solusinya anda bisa mencoba inspirasi OOTD rok plisket yang satu ini. Anda tentunya akan selalu dibuat mudah untuk memadupadankan si plisket dengan dengan kemeja yang polos sebagai outernya.
Tapi jangan salah, untuk mendapatkan look ini anda juga butuh untuk bermain warna, bukan untuk terlihat aneh ya. Untuk hijabnya sendiri anda bisa menggunakan warna-warna yang netral, seperti abu-abu. Supaya tampilan anda lebih modis gunakan saja sneakers, juga hadirkan sling bag yang melingkar di pundak.
Jaket Kulit vs Plisket
Girls, apabila anda ingin tampil cool, jangan ragu lagi untuk mencoba inspirasi OOTD rok plisket ini. Caranya mudah, anda hanya cukup menggunakan pleated skirt warna hitam dengan inner polos juga jaket kulit. Karena semua hitam, jadi untuk hijabnya terserah mau pilih yang bagaimana, asalkan selaras saja.
Akan tetapi, untuk mendapatkan tampilan yang lebih match, tentunya anda bisa menggunakan warna hijab senada dengan sling bag. Jangan lupa untuk memadukan fashion tersebut dengan sneakers putih. Maka, kemanapun travelingnya rok plisket siap menemani anda.
Floral Blouse dengan Pleated Skirt
Tampil Glamor dengan rok plisket? Okay siapa takut. Coba saja dengan menggunakan inspirasi OOTD rok plisket dengan Floral Blouse. Sungguh, anda bakalan mendapatkan tampilan yang sangat girly dan juga kece. Anda juga bisa menggunakan tampilan ini untuk traveling maupun ke acara-acara resmi.
Untuk perkara hijabnya, anda bisa menggunakan pashmina yang polos dan pastinya juga selaras. Kemudian untuk sepatunya, anda bisa menggunakan heels yang kekinian. Lalu tasnya, pilihlah tas unik yang akan menyempurnakan tampilan anda. Jangan lupa juga untuk menambahkan newsboy untuk mendapatkan kesan yang lebih unik lagi.
Untuk para hijabers jangan ragu dan khawatir lagi untuk mencoba inspirasi OOTD rok plisket ini untuk semua kegiatan. Jangan takut pula untuk bermain warna. Jadi, selamat mencoba!