Downlad Logo Kota Mataram & Artinya File CDR, PNG, JPG, Transparan, Vector, hitam putih

Fitri Tamara 0
Kota Mataram: Ikon Wisata Baru Dikembangkan Halaman all - Kompas.com

Makna Logo Kota Mataram File CDR, PNG, JPG

Kota Mataram: Ikon Wisata Baru Dikembangkan Halaman all - Kompas.com

Sumber gambar: regional.kompas.com

Kota Mataram merupakan salah satu kota di Nusa Tenggara Barat yang dikenal dengan pembangunan masyarakat yang sangat aktif. Kota ini terdiri dari 6 kecamatan serta 50 kelurahan.

Dalam wilayah geografis, kota Mataram diapit oleh dua hal, yakni selat Lombok bagian utara, timur, serta selatan, serta Selat Lombok di sebelah barat. Dan seperti kota-kota lainnya di Indonesia, Kota Mataram juga mempunyai makna dari logo kota Mataram yang di pakai sampai dengan sekarang.

Sumber gambar: id.wikipedia.org

Bagian atas logo Kota Mataram

Di bagian atas logo kota Mataram, terdapat gambar bintang sudut lima dengan background warna kuning emas.

Melambangkan tentang masyarakat kota Mataram yang hidup atas pedoman Ketuhanan Yang Maha Esa, sesuai dengan Pancasila, sila pertama.

Bagian tengah logo kota Mataram

Bagian tengah logo Kota Mataram, adalah gambar kubah dengan background warna hitam. Melambangkan tentang masyarakat yang selalu beriman dan bertaqwa kepada Tuhan Yang Maha Esa sesuai dengan ajaran agama yang mereka anut.

Lalu ada gambar burung Koak Kaok pada logo kota Mataram. Melambangkan tentang salah satu satwa di Nusa Tenggara Barat yang termasuk dalam satwa lindungan pemerintah serta di atur dalam UU No 5 Tahun 1990 mengenai konservasi sumber daya alam serta ekosistem.

Namun burung ini menginterpretasikan tentang sikap yang disiplin, berhemat, selalu berproses dan tidak mudah menyerah, dan sangat setiakawan.

Selanjutnya ada rantai yang berjumlah tujuh, lalu digabung menjadi satu pada logo kota Mataram.

Melambangkan tentang masyarakat yang beranekaragam, namun mereka bisa menjunjung tinggi nilai kesatuan dan persatuan bangsa dalam kehidupan bermasyarakat.

Bagian samping logo kota Mataram

Bagian samping dari logo kota Mataram, adalah rangkaian padi dan kapas. Untuk padi berjumlah sekitar 31 butir yang merupakan tanggal kelahiran kota Mataram, serta 8 butir kapas yang juga melambangkan bulan lahir dari kota Mataram.

Bagian bawah Logo Kota Mataram

Di bagian bawah logo kota Mataram, terdapat gambar seperti tali simpul yang mengikat antara padi dan kapas berjumlah tiga simpul. Hal ini melambangkan tentang hubungan yang era tantara manusia dengan alam sebagai makhluk ciptaan Tuhan yang hidup berdampingan.

Makna warna di dalam logo kota Mataram

Adapun beberapa warna yang terdapat pada logo kota Mataram, di antaranya:

  1. Biru muda: melambangkan tentang cita-cita masyarakat kota Mataram untuk lebih maju dan makmur. Mereka sekalu mengusahakan dan selalu berusaha agar hal tersebut dapat terwujud.
  2. Biru tua: melambangkan tentang masyarakat kota Mataram yang senantiasa setia dan berpegang teguh serta menjunjung tinggi nilai-nilai Pancasila serta UUD 1945.
  3. Merah jingga: melambangkan tentang masyarakat kota Mataram yang Tangguh dan siap membuat kota Mataram memiliki masa depan yang adil dan menjunjung tinggi kebenaran.
  4. Abu-abu: melambangkan tentang kota Mataram yang terus berubah, dinamis, di era globalisasi seperti sekarang.
  5. Kuning: melambangkan tentang keberhasilan, kejayaan, atas perjuangan yang sudah dilakukan oleh masyarakat kota Mataram.
  6. Putih: melambangkan kejujuran, dan ketaqwaan masyarakat kota Mataram kepada Tuhan Yang Maha Esa, menurut agama yang mereka anut.
  7. Hijau: melambangkan tentang kemakmuran, dan kota Mataram yang sejuk.
  8. Hitam: melambangkan tekad yang kuat dalam meraih harapan serta cita-cita masyarakat kota Mataram untuk wilayah yang lebih maju.

Untuk mendownload logo kota Mataram, kalian bisa klik disini. Terimakasih.

 

Tags:

Fitri Tamara

Hobi menulis, suka dengan pembahasan teknologi dan aplikasi smartphone. Sempat menjadi penulis untuk sejumlah website, dan kini menjadi kontributor di Ulasku.Com

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *