PSG dilanda badai corona, klub tidak bisa menjaga pemain?

Fitri Tamara 0

Virus Covid-19 nampaknya tidak pandang bulu menyerang siapa pun di dunia, bahkan atlet yang mempunyai ketahanan tubuh kuat bisa terinfeksi oleh virus ini. Sudah banyak contoh  pesepakbola yang didapati terinfeksi Covid-19. Mulai dari Paulo Dybala dan Blaise Matuidi pemain juventus, Hudson-Oddoi pemain chelsea serta beberapa pemain Paris Saint Germain.

Berita terbaru bintang muda Paris Saint-Germain dan timnas Perancis, Kylian Mbappe, positif Covid-19. Mbappe dipastikan positif Covid-19 setelah melakukan tes swab menjelang pertandingan timnas Perancis melawan Kroasia pada Selasa (8/9/2020) waktu setempat atau Rabu dini hari.

Akibatnya, penyerang berusia 21 tahun itu dikeluarkan dari skuad timnas Perancis. Mengutip dari France Football, Mbappe menjadi pemain ketujuh PSG yang positif Covid-19. Setelah Neymar, Mauro Icardi, Angel di Maria, Leandro Paredes, Keylor Navas dan Marquinhos.

Mbappe sebelumnya ikut bertanding kala timnas Perancis melawan Swedia, Minggu (6/9/2020) dini hari WIB. Bahkan, ia mencetak gol semata wayang untuk membawa Les Bleus menang 1-0 di Friends Arena. Kabar Mbappe positif Covid-19 juga dikonfirmasi oleh Federasi Sepak Bola Perancis (FFF). “Kylian Mbappe tidak akan berpartisipasi pada laga Perancis melawan Kroasia, Selasa malam,” tulis FFF melalui laman resmi mereka.

“Hasil tes Covid-19 yang dilakukan UEFA pada Senin (7/9/2020) pagi ternyata positif. Ia dikeluarkan dari skuad setelah menerima hasilnya, pada akhir pelatihan, sebelum kembali ke kediamannya pada malam hari.”Mendengar Kabar tersebut rupanya membuat PSG kesal, Direktur Olahraga PSG Leonardo De Araujo mengaku tidak dihubungi secara langsung oleh  Federasi Sepakbola Perancis.

Leonardo mengaku mengetahui berita Mbappe positif Covid-19 melalui internet. Pihak PSG menuturkan mereka menghubungi sendiri Mbappe untuk mencari tahu kabar tersebut. Hal itu membuat PSG kesal lantaran masalah komunikasi yang kurang antara Federasi Sepakbola Perancis dengan pihak klub.

Di sisi lain, Direktur Olahraga PSG merasa banyak pihak yang menyalahkan mereka karena beberapa pemain PSG terinfeksi Covid-19. Klub dituduh tidak bisa menjaga pemain mereka dari ancaman Covid-19. Terbukti dengan tujuh pemain PSG terinfeksi COVID-19, jadi bisa dibilang PSG banyak terkena corona.

Setujukah kalian dengan anggapan tersebut? Apakah sebagai klub PSG tidak bisa menjaga pemain mereka?

Tags:

Fitri Tamara

Hobi menulis, suka dengan pembahasan teknologi dan aplikasi smartphone. Sempat menjadi penulis untuk sejumlah website, dan kini menjadi kontributor di Ulasku.Com

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *